10 Website Mewarnai Gambar Untuk Anak dan Dewasa Gratis

Aziz

Website Mewarnai Gambar

Aktivitas mewarnai gambar online bisa dilakukan melalui website, situs download serta aplikasi mewarnai gambar di HP Android maupun iOS. Tidak jarang anak-anak dan orang dewasa ingin mewarnai otomatis pada sebuah gambar secara gratis. Baik gambar yang sudah tersedia di website maupun dengan upload gambar sendiri dari galeri.

Hal ini tentunya juga diinginkan oleh sobat Jaslan ketika akan mewarnai online, tetapi tidak tahu apa saja nama website nya. Selain mengetahui nama website mewarnai otomatis online, tentunya sobat Jaslan juga ingin ketahui apa saja website yang dapat digunakan secara gratis serta bebas iklan. Sehingga bisa mewarnai gambar otomatis dan mendownload atau cetak hasil mewarnai gambar tersebut tanpa mengeluarkan biaya.

Menggunakan website mewarnai gambar online otomatis, sobat Jaslan bisa menemukan beberapa kategori gambar. Misalnya seperti gambar mewarnai hewan, buah, kendaraan, karakter kartun serta kategori gambar mewarnai lainnya.

Nah pada artikel kali ini, Jaslan.co.id akan menyajikan rangkuman mengenai daftar website mewarnai gambar online otomatis untuk anak dan dewasa secara gratis. Untuk ketahui daftar nama situs mewarnai gambar online serta otomatis, silahkan simak rangkuman nya berikut ini.

Rekomendasi Website Mewarnai Gambar

Perlu diketahui, bahwa website mewarnai adalah salah satu media online yang dapat digunakan untuk mendapatkan bahan mewarnai. Selain mendapatkan bahan mewarnai, website tersebut juga bisa dimanfaatkan sebagai situs download bahan mewarnai. Baik berupa gambar mewarnai karakter kartun, hewan, buah, kendaraan, tulisan alfabet maupun beberapa gambar mewarnai online lainnya.

Uniknya lagi, ada beberapa website mewarnai online serta mewarnai otomatis yang bisa digunakan secara gratis tanpa perlu download aplikasi. Sehingga bisa langsung mewarnai gambar di situs tersebut. Daftar website mewarnai online serta otomatis di Google adalah sebagai berikut:

1. Coloring4all

Website mewarnai gambar pertama yaitu ada Coloring4all. Website mewarnai Coloring4all ini bisa digunakan untuk anak-anak TK, SD dan dewasa secara gratis. Misalnya seperti mewarnai gambar kartun favorit anak, gambar binatang, gambar bunga dan masih banyak lagi gambar lainnya.

Melalui Coloring4all, sobat Jaslan bisa mewarnai online serta mewarnai otomatis. Pasalnya web mewarnai gambar Coloring4all ini menyediakan Tools seperti palet warna, pilihan gambar untuk diwarnai serta beberapa fitur unggulan lainnya.

Selain dapat mewarnai langsung di web Coloring4all, sobat Jaslan juga bisa download beberapa gambar agar bisa di print untuk diwarnai sendiri secara langsung. Berikut ini akan kami berikan contoh gambar tersedia untuk di print atau download di Coloring4all:

2. The Color

Website mewarnai gambar online kedua yakni ada The Color. Lewat website The Color, sobat Jaslan bisa mewarnai secara otomatis serta gratis. Dimana pada web The Color tersedia beberapa alat untuk mewarnai langsung setelah memilih kategori gambar.

Beberapa gambar yang tersedia untuk diwarnai di website The Color diantaranya seperti hewan, buah, mobil, bunga dan lain sebagainya. Website The Color sangat cocok digunakan anak-anak serta dewasa ketika akan mewarnai secara online dan otomatis.

Selain mewarnai, sobat Jaslan juga bisa langsung print atau cetak dari salah satu gambar yang dipilih. Sehingga gambar tersebut dapat diwarnai sendiri menggunakan crayon, pensil warna maupun kuas mewarnai secara langsung. Berikut adalah beberapa contoh gambar mewarnai tersedia di web The Color:

3. Coloring

Website mewarnai online gratis ketiga yakni ada Coloring. Melalui website Coloring, sobat Jaslan bisa mencari maupun memilih gambar untuk anak-anak serta dewasa. Misalnya seperti gambar kartun orang, kartun hewan, serta beberapa kategori gambar lainnya.

Setelah memilih salah satu gambar di web Coloring, sobat Jaslan bisa langsung mewarnai menggunakan Tools Color Online. Sehingga dapat mewarnai langsung di website ini sesuai dengan selera dan kreatifitas masing-masing.

Tidak berbeda jauh dari rekomendasi website sebelumnya, website Coloring.com juga bisa dimanfaatkan untuk situs download gambar. Sehingga sobat Jaslan bisa download gambar agar bisa diwarnai secara langsung menggunakan krayon atau pulas warna di rumah. Berikut adalah beberapa contoh gambar mewarnai dapat didownload di Coloring.com:

4. Online Coloring

Website mewarnai gambar otomatis keempat yakni ada Online Coloring. Lewat web Online Coloring ini, sobat Jaslan bisa langsung warnai pada gambar yang dipilih secara gratis. Yakni dengan memilih palet warna di samping kiri, lalu arahkan kursor berupa pensil ke atas gambar. Setelah itu gambar akan diwarnai secara otomatis di website Online Coloring.

Website Online Coloring juga menyediakan banyak sekali pilihan gambar untuk anak dan dewasa. Misalnya seperti gambar hewan, kartun, kendaraan, bunga dan lainnya.

Setelah selesai mewarnai gambar otomatis di Online Coloring, sobat Jaslan bisa gunakan fitur lainnya. Misalnya seperti print, download atau bagikan ke media sosial secara langsung. Berikut adalah beberapa contoh gambar mewarnai di web Online Coloring:

5. Coloring For Adults

Website mewarnai online dan mewarnai otomatis kelima yakni ada Coloring For Adults. Website Coloring For Adults sejatinya diperuntukkan untuk dewasa. Pasalnya beberapa pilihan gambar mewarnai yang tersedia di web ini terbilang cukup rumit atau sulit. Misalnya seperti gambar mewarnai hewan, bunga dan lainnya.

Website juga menyediakan alat untuk download, print dan menyesuaikan ukuran gambar yang akan diwarnai. Keunggulan website mewarnai ini yaitu dapat dipakai secara gratis. Berikut adalah beberapa contoh gambar mewarnai di web Coloring For Adults:

6. HiColoring

Website mewarnai online gratis selanjutnya yaitu ada HiColoring. Website HiColoring dapat digunakan oleh anak-anak dan dewasa untuk mewarnai otomatis secara online. Yakni dengan memilih salah satu gambar, lalu ketuk ikon pen di bagian atas, kemudian pilih salah satu warna.

Setelah itu arahkan pen ke atas gambar tersebut, dan secara otomatis gambar akan diwarnai. Melalui website HiColoring, sobat Jaslan juga bisa download pada salah satu gambar belum diwarnai maupun gambar sudah diwarnai. Berikut adalah beberapa contoh gambar mewarnai tersedia di web HiColoring:

7. Hello Kids

Website mewarnai gambar otomatis selanjutnya yakni ada Hello Kids. Secara umum, website Hello Kids menyediakan beberapa pilihan gambar untuk anak-anak. Namun tidak sedikit gambar mewarnai yang cocok untuk dewasa. Misalnya seperti gambar mewarnai kartun karakter, tumbuhan, bunga dan gambar tersedia lainnya di Hello Kids.

Website mewarnai Hello Kids juga dapat sobat Jaslan gunakan untuk download dan cetak dari hasil mewarnai maupun sebelum mencoba mewarnai secara gratis. Ketika mendownload bahan gambar mewarnai di Hello Kids, nantinya sobat Jaslan bisa warnai sendiri menggunakan pulas warna atau crayon. Berikut adalah beberapa contoh gambar mewarnai online dan otomatis di web Hello Kids:

8. Super Coloring

Website mewarnai online dan mewarnai otomatis selanjutnya yakni ada Super Coloring. Website Super Coloring menyediakan alat untuk mewarnai online otomatis, yaitu menggunakan menu Color Online. Serta menyediakan juga alat download dan cetak gambar mewarnai lewat menu Print It secara gratis.

Beberapa pilihan gambar mewarnai di web Super Coloring diantaranya seperti gambar karakter kartun, hewan, buah, tanaman, kendaraan seperti mobil, pesawat dan lainnya. Beberapa contoh gambar mewarnai otomatis online di web Super Coloring diantaranya sebagai berikut:

9. Just Color

Website mewarnai gambar selanjutnya yakni ada Just Color. Website Just Color menyediakan banyak sekali pilihan gambar untuk anak dan dewasa. Misalnya seperti gambar kartun orang, pemandangan alam, hewan, rumah, bunga, tulisan (alfabet) dan lainnya.

Just Color sejatinya dikhususkan sebagai situs download gambar mewarnai secara gratis. Sehingga dalam website tersebut tidak tersedia alat mewarnai online dan mewarnai otomatis. Berikut adalah beberapa contoh gambar mewarnai dapat di download lewat web Just Color:

10. Free Mandalas

Hampir sama dengan situs download gambar mewarnai sebelumnya, Free Mandalas juga dapat dimanfaatkan sebagai situs download bahan gambar mewarnai gratis. Website menyediakan beberapa bahan gambar mewarnai yang cocok untuk dewasa.

Namun ada beberapa bahan gambar mewarnai lainnya yang cocok untuk anak-anak. Misalnya seperti gambar mewarnai hewan, bunga, kartun karakter dan gambar mewarnai lainnya. Berikut adalah beberapa contoh bahan gambar mewarnai tersedia di situs download Free Mandalas:

Selain beberapa website mewarnai online gratis di atas, sobat Jaslan juga bisa gunakan beberapa aplikasi mewarnai gratis lainnya di HP Android maupun iOS. Rekomendasi aplikasi mewarnai gambar dan download gambar mewarnai gratis diantaranya seperti:

  • Hello Kids
  • Just Color
  • Free Mandalas
  • Super Coloring
  • 604 Best Adult Coloring

Hasil download gambar mewarnai lewat situs dan aplikasi online tersebut berupa format PNG, JPG, PDF dan beberapa format lainnya. Sehingga sobat Jaslan bisa sesuaikan dengan kebutuhan bahan gambar mewarnai.

Cara Menggunakan Website Mewarnai Gambar

Cara Menggunakan Website Mewarnai Gambar
Source: thecolor.com

Setelah ketahui nama situs mewarnai gambar online tentunya banyak sobat Jaslan yang bingung bagaimana cara menggunakannya. Oleh karena itu, kami akan menyajikan tutorial cara menggunakan website mewarnai online dan otomatis di Google. Berikut adalah cara mewarnai online dan otomatis secara gratis lewat website:

  • Langkah pertama pastikan sobat Jaslan sudah memiliki perangkat Smartphone maupun komputer terhubung ke koneksi internet.
  • Langkah kedua, silahkan kunjungi salah satu nama situs download atau mewarnai gambar online. Sobat Jaslan bisa klik tautan menuju website mewarnai yang sudah disediakan di atas.
  • Langkah ketiga silahkan pilih kategori gambar mewarnai yang diinginkan. Misalnya dengan pilih kategori gambar mewarnai seperti karakter kartun, hewan, buah, bunga, mobil, pesawat dan beberapa kategori gambar mewarnai lainnya.
  • Langkah keempat silahkan pilih gambar yang tersedia di kategori. Biasanya setiap website menyajikan beberapa pilihan gambar sesuai Niche atau kategori.
  • Selanjutnya silahkan mulai mewarnai gambar secara online serta otomatis di Google. Yakni dengan ketuk menu Coloring Online.
  • Kemudian silahkan pilih salah satu warna yang akan digunakan. Pada tahap ini, sobat Jaslan bisa gunakan hampir semua warna yang tersedia di palet.
  • Setelah memilih warna, silahkan arahkan kursor (pada perangkat PC) atau ikon pensil warna (pada perangkat Smartphone). Lalu klik pada bagian gambar untuk diwarnai. Dengan begitu bagian gambar tersebut akan diwarnai sesuai warna digunakan.
  • Selanjutnya silahkan lakukan langkah di atas untuk mewarnai bagian gambar lainnya menggunakan warna lain tersedia.

Setelah berhasil mewarnai semua bagian gambar, sobat Jaslan bisa lakukan cetak dan juga download gambar hasil mewarnai tersebut. Yaitu dengan ketuk fitur Download untuk mengunduh gambar hasil mewarnai. Atau dengan ketuk fitur Print untuk mencetak hasil gambar mewarnai tersebut.

Selain memilih gambar mewarnai tersedia, sobat Jaslan juga bisa upload sendiri bahan gambar mewarnai dari galeri. Sehingga pada website tersebut hanya dibutuhkan alat mewarnai online dan otomatis nya saja. Salah satu website yang dapat digunakan mewarnai gambar dari galeri yaitu IMG2GO.

Lewat situs tersebut, sobat Jaslan bisa pilih atau upload gambar dari perangkat sendiri agar diubah sebagai bahan mewarnai online dan otomatis. Menggunakan website mewarnai ini juga sudah dilengkapi teknologi AI untuk proses mewarnai online dan otomatis nya.

Nah setelah ketahui rekomendasi nama situs mewarnai dan download bahan mewarnai gratis di atas, sekarang apa saja keuntungan dan kelemahan mewarnai secara online di website? Silahkan simak ulasannya berikut ini.

Kelebihan Mewarnai Gambar di Website

Kelebihan Mewarnai Gambar di Website
Source: Tim Jaslan.co.id

Ada beberapa kelebihan atau keuntungan mewarnai sebuah gambar secara online lewat situs di Google. Misalnya seperti kemudahan mewarnai, inspirasi pilihan mewarnai yang beragam dan beberapa kelebihan lainnya. Kelebihan mewarnai gambar secara online dan otomatis di Google diantaranya sebagai berikut:

  • Mewarnai gambar online dan otomatis di Google memudahkan sobat Jaslan ketika mendapatkan bahan gambar yang diinginkan. Pasalnya pada website mewarnai sudah disediakan beberapa pilihan bahan mewarnai yang beragam. Mulai dari gambar mewarnai anak maupun dewasa yang bisa dipakai secara gratis.
  • Mewarnai gambar online dan otomatis di Google memudahkan sobat Jaslan ketika bingung warna apa yang cocok digunakan. Pasalnya pada website mewarnai sudah disediakan beberapa rekomendasi warna yang cocok digunakan.
  • Mewarnai gambar online dan otomatis di Google dapat dimanfaatkan ketika ingin download maupun mencetak hasil mewarnai. Sehingga bisa dimanfaatkan bagi sobat Jaslan yang tidak mempunyai Krayon atau pensil warna.
  • Ketika salah atau tidak puas dengan hasil mewarnai gambar online dan otomatis di Google, sobat Jaslan bisa gunakan fitur Clear untuk memulai mewarnai kembali gambar tersebut.
  • Beberapa website mewarnai gambar dapat digunakan secara gratis untuk mewarnai online, mewarnai otomatis dan download hasil mewarnai gambar.

Kekurangan Mewarnai Online di Website

Kekurangan Mewarnai Online di Website
Source: Tim Jaslan.co.id

Selain memiliki beberapa keunggulan, mewarnai gambar online dan otomatis di situs juga terdapat beberapa kekurangan. Dimana beberapa kelemahan mewarnai online dan otomatis di website diantaranya sebagai berikut:

  • Beberapa website mewarnai hanya tersedia dalam bahasa Inggris dan lainnya. Sedangkan untuk bahasa Indonesia tidak tersedia pada semua website mewarnai.
  • Mewarnai gambar online dan otomatis di Google membutuhkan kesabaran. Pasalnya ketika sobat Jaslan menggunakan koneksi internet lambat serta tidak stabil, maka proses loading gambar sedikit lebih lama.
  • Selain menggunakan jaringan internet stabil, sobat Jaslan juga perlu memiliki kuota data internet.
  • Ketika akan download hasil mewarnai gambar, beberapa situs mengalihkan halaman download ke iklan terlebih dahulu.
  • Beberapa website mewarnai dapat digunakan untuk download dan cetak hasil mewarnai dengan mendaftar atau masuk akun terlebih dahulu. Sehingga tidak bisa langsung download gambar mewarnai secara instan dan gratis.

Kesimpulan

Menarik kesimpulan artikel di atas, bahwa daftar nama website mewarnai gambar untuk anak dan dewasa gratis diantaranya seperti Coloring4all, The Color, Online Coloring, Super Coloring dan beberapa nama situs download gambar mewarnai lainnya. Menggunakan website mewarnai di atas, sobat Jaslan bisa download maupun cetak hasil mewarnai secara langsung maupun hanya download dan cetak bahan mewarnai saja.

Sekian pembahasan kali ini mengenai situs mewarnai gambar dan download bahan mewarnai gratis terbaik dan aman. Semoga daftar situs mewarnai di atas bermanfaat bagi sobat Jaslan semua yang bingung ketika akan mewarnai online dan otomatis.


Editor: Ari Prasetyo | Penulis: Aziz

Bagikan:

Aziz

Aziz seorang penulis di Jaslan.co.id yang sudah berpengalaman dan menguasai informasi seputar Website. Aziz memiliki kecakapan komunikasi serta dedikasi tinggi terhadap tulisan-tulisannya.

Tinggalkan komentar